TV Seharga Apartemen?

Photo of author

By mitra58

Super Big TV :

TV Seharga Apartemen, Siapa yang berminat beli hayoo…???

Super Big Tv
“TV Ultra HD 84 inch LG”

TV Seharga Apartemen?, sepertinya kebanyakan orang akan berkata “wow…” dan penasaran seperti apa produk yang satu ini, berikut ulasannya:

Jakarta – Dengan banderol Rp 200 juta atau seharga apartemen bersubsidi, banyak orang pasti bertanya-tanya, siapa yang mau membeli TV ultra HD 84 inch LG? Meski banyak yang mengernyitkan dahi, LG pun tetap optimistis ada ceruk pasar untuk TV premium itu.

“Kami menargetkan penjualan 15 sampai 20 unit setiap bulannya, ini memang segmen konsumennya spesial,” kata Eko Adhi Suyitno, Product Manager Flat Panel Display LG Indonesia.

Eko tidak memungkiri bahwa televisi ini menyasar niche market dan jumlah penjualan tidak akan terlalu banyak. Sasaran konsumen adalah dari kalangan menengah ke atas.

“Jangan salah, peminatnya ada. Sekarang pun sudah ada pembelinya yang membayar down payment meskipun baru akan dipasarkan,” tambahnya.

Televisi raksasa dengan layar Ultra HD ini memang juga sudah digarap beberapa pesaing. Seperti Sony dan Sharp. Namun LG optimistis televisi yang dibuatnya lebih baik.

Terlebih, televisi tersebut sudah siap hadir di pasaran Tanah Air, yakni sekitar akhir November ini.

Reference by.
– http://inet.detik.com/read/2012/11/08/153558/2086200/317/siapa-yang-mau-beli-tv-seharga-apartemen?i991101105

==========================================
Dunia Informasi Mitra Penerjemah : “Diambil dan disadur dari berbagai sumber yang ada, baik dari media online maupun offline yang bertujuan sebagai bahan bacaan, informasi, maupun sebagai tambahan khasanah keilmuan bagi pembancanya serta tidak lupa, kami ucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya bagi penulis dan penyedia paper-paper yang ada dan mohon maaf sebelumnya atas publikasinya”.